Membuat Dekstop Komputer Nyaman dengan f.lux - Menatap layar komputer adalah sebuah keasyikan tersendiri, apa lagi bagi Sobat Tekno yang doyan ngegame atau ngoding dijamin bisa 10 jam lebih duduk manis di depan layar komputer. Terutama saat malam hari dimana pencahayaan agak gelap, menatap layar monitor berlama-lama dapat berbahaya untuk kesehatan mata kita sobat.
Sobat Tekno sudah mencoba setting brightness layar komputer tetapi masih kurang nyaman juga? Mang Tekno rekomendasikan sebuah software untuk membuat layar komputer sobat menjadi lebih nyaman dipandang mata, software ini bernama f.lux.
Apa itu F.lux?
f.lux adalah sebuah aplikasi sederhana yang mampu membuat tingkat kehangatan dan pencahayaan layar komputer sesuai dengan kondisi ruang. Misal saat siang hari, layar monitor sobat akan dibuat terang menyesuaikan sinar matahari. Lalu pada malam hari, layar akan dibuat sesuai dengan setting ruang dengan warna yang lebih redup. Tujuannya, agar mata lebih rileks saat melihat ke monitor dan tidak terganggu cahaya luar.
Cara Install f.lux
1. Download terlebih dahulu
f.lux2. Setelah selesai di download, lanjutkan dengan instalasi.
3. Selesai sobat install, maka akan muncul icon
f.lux akan muncul di system tray. Klik icon tersebut untuk membuka tampilan software tersebut.
4. Selanjutnya atur pencahayaan sesuai dengan lokasi Sobat Tekno tinggal, klik
"Your location".
5. Kamu tinggal ketikkan nama kota, negara, atau zipcode (kode pos) dimana Sobat Tekno tinggal kemudian klik "Search". Jika peta lokasi sudah tampil, klik "OK".